Pengacara Benarkan Saipul Jamil Tidak Lagi Punya Rumah di Jakarta

Artikel Pengacara Benarkan Saipul Jamil Tidak Lagi Punya Rumah di Jakarta di ambil dari berbagai sumber di internet , dengan tujuan untuk ikut berperan aktif berbagi informasi yang bermanfaat kepada orang banyak , Selamat membaca

JawaPos.com – Sempat tersiar kabar bahwa pedangdut Saipul Jamil jatuh miskin usai mendekam di dalam penjara akibat kasus asusila dan kasus suap yang menjeratnya. Sejumlah aset berharga seperti rumah, mobil, hingga ruko milik Bang Ipul kabarnya sudah habis dijual.

Dedy DJ selaku pengacara Saipul Jamil membenarkan sejumlah aset milik Saipul Jamil memang sudah dijual. Seperti rumah yang terletak di bilangan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Dedy pun menyebut Saipul Jamil sudah tidak punya rumah lagi di Jakarta.

“Iya benar. Kan waktu itu sudah dijual sama si Samsul. Sudah nggak punya rumah lagi di sini,” aku Dedy DJ kepada JawaPos.com, Jumat (21/8).

Secara pribadi Dedy mengaku kasihan dan prihatin dengan kondisi yang kini dialami Saipul Jamil. Dia menyebut pengeluaran dana yang cukup besar dari kliennya terjadi ketika berurusan dengan kasus suap.

Sekain Dedy, Indah Sari selaku sahabat Saipul Jamil sempat menjenguk ke Rutan Cipinang, Jakarta Timur ,belum lama ini. Dia mengabarkan kondisi mantan suami Dewi Perssik cukup memprihatinkan setelah aset-asetnya ludes terjual untuk membiayai kebutuhan hidup Saipul Jamil selama hampir 5 tahun berada di dalam penjara.

“Dia kan tidak bekerja, tidak ada pundi-pundi uang yang masuk. Barang-barang semua sudah terjual, tidak ada lagi yang dijual. Rumah, mobil, dan lain-lain sudah dijual,” ungkap Indah Sari.

Dia pun berharap Saipul Jamil bisa bebas akhir tahun ini apabila yang bersangkutan telah menjalani 2/3 masa hukuman. Indah Sari akan sangat sedih apabila Saipul Jamil tidak bisa bebas akhir 2020.

“Kalau misalkan akhir tahun ini benar-benar tidak keluar, itu yang disedihkan. Karena berarti butuh biaya hidup lagi yang besar di dalam,” ujarnya.

Indah Sari mengatakan, meskipun makanan di dalam rutan terjamin, tapi Saipul Jamil harus tetap punya uang untuk membeli keperlun lain di dalam rutan. “Bang Haji juga masih ada beberapa karyawan yang memang tidak dirumahkan. Dia bilang dibayar secara kekeluargaan,” ungkapnya.

Saksikan video menarik berikut ini:

 

Terimakasih sudah membaca artikel Pengacara Benarkan Saipul Jamil Tidak Lagi Punya Rumah di Jakarta Sampai selesai , mudah-mudahan bisa memberi manfaat kepada anda , jangan lupa bagikan artikel ini kepada teman anda semua , sekian terima kasih.