Ledakan di Markas Pasukan Khusus Guinea Khatulistiwa, 98 Orang Tewas Ratusan Luka-Luka

Artikel Ledakan di Markas Pasukan Khusus Guinea Khatulistiwa, 98 Orang Tewas Ratusan Luka-Luka di ambil dari berbagai sumber di internet , dengan tujuan untuk ikut berperan aktif berbagi informasi yang bermanfaat kepada orang banyak , Selamat membaca
Ledakan di Guinea Khatulistiwa. (Twitter/@GuineaSalud)

JAKARTA - Ledakan keras terjadi empat kali di sebuah kamp militer di Guinea Khatulistiwa, mengakibatkan puluhan orang tewas dan ratusan lainnya luka-luka. 

"Korban tewas akibat ledakan tak disengaja di sebuah kamp militer di Guinea Khatulistiwa naik menjadi 98 pada Senin, kata televisi pemerintah, seperti dilansir Euronews.

Sejumlah jenazah dan korban selamat berhasil ditarik dari puing-puing setelah empat ledakan besar tersebut menghancurkan sebuah kamp militer dan sekitarnya di Bata, Guinea Khatulistiwa, dengan jumlah korban luka mencapai 615 orang.

Tiga anak berusia 3 dan 4 tahun ditarik hidup-hidup dari reruntuhan rumah dan dibawa ke rumah sakit, menurut TVGE, stasiun televisi pemerintah di bawah Kementerian Penerangan.

Lokasi menunjukkan gambaran mirip dengan zona perang, di mana pekerja penyelamat dan warga sipil berjuang untuk mengeluarkan mayat dari reruntuhan yang berasap.

Serangkaian empat ledakan besar terjadi Minggu petang, menghantam kamp Nkoa Ntoma, yang menampung pasukan khusus dan polisi serta keluarga mereka, serta rumah-rumah di dekatnya.

Presiden Guinea Khatulistiwa Teodoro Obiang Nguema, menyalahkan kecelakaan itu karena pembakaran tunggul oleh petani lokal dan lalainya pengawasan depot amunisi di kamp tersebut.

"Kota Bata telah menjadi korban kelalaian tim yang bertugas menjaga simpanan dinamit, bahan peledak dan amunisi. (Ini) terbakar karena bara api yang disebabkan oleh pembakaran tunggul di ladang oleh petani, yang akhirnya menyebabkan serangkaian ledakan," sebut Obiang dalam pernyataannya. 

Kementerian Pertahanan mengatakan, ledakan yang disebabkan oleh amunisi kaliber besar menyebabkan gelombang kejut yang benar-benar menghancurkan banyak rumah di dekatnya.

⚠️Datos de la emergencia sanitaria en Bata:🔵 615 heridos:- 316 dados de alta- 299 permanecen ingresados en Hospital Regional de Bata, Centro Médico la Paz y Policlínico Guinea Salud🔵Cifra oficial de fallecidos:- 98 fallecidos reportados hasta ahoraFuente: @La_Vice_Press pic.twitter.com/03ADU4peOH

— Guinea Salud (@GuineaSalud) March 8, 2021
Terimakasih sudah membaca artikel Ledakan di Markas Pasukan Khusus Guinea Khatulistiwa, 98 Orang Tewas Ratusan Luka-Luka Sampai selesai , mudah-mudahan bisa memberi manfaat kepada anda , jangan lupa bagikan artikel ini kepada teman anda semua , sekian terima kasih.