4 Pelajar, 2 Alumni, 4 Siswa Drop Out Ditangkap Saat Hendak Tawuran di Kawasan Perumahan Elit Jaksel

Artikel 4 Pelajar, 2 Alumni, 4 Siswa Drop Out Ditangkap Saat Hendak Tawuran di Kawasan Perumahan Elit Jaksel di ambil dari berbagai sumber di internet , dengan tujuan untuk ikut berperan aktif berbagi informasi yang bermanfaat kepada orang banyak , Selamat membaca
Ilustrasi Freepik

JAKARTA - Polisi mengamankan 10 remaja yang diduga hendak melakukan tawuran di kawasan Lippo Kemang Village dan Belakang Kantor Wali Kota Jakarta Selatan.

Kapolsek Metro Kebayoran Baru, Kompol Donni Bagus Wibisono membenarkan adanya kejadian tersebut. Peristiwa itu terjadi Sabtu, 1 Oktober, pukul 03.00 WIB.

"Ya benar, mereka diamankan di kedua lokasi tersebut," kata Donni, Senin, 3 Oktober

"Tidak ada perlawanan saat kami lakukan pengamanan di kedua lokasi tersebut, jadi team mengamankan ada 10 remaja," sambungnya.

Donni menuturkan dari 10 remaja yang diamankan, hanya 4 berstatus pelajar. Ternyata sisanya alumni dan dikeluarkan dari sekolah.

"Empat orang masih berstatus sebagai pelajar, dua orang alumni, dan empat orang berstatus Drop Out ( DO ) atau dikeluarkan dari sekolahnya," ucapnya.

Selain mengamankan 10 remaja, pihaknya juga menyita barang bukti berupa stik golf dan dua jenis senjata tajam (sajam) jenis Celurit. Kekinian, ke-10 pelajar itu masih dilakukan pemeriksaan oleh pihaknya.

"Saat ini sedang dilakukan penyelidikan oleh Unit Reskrim Polsek Metro Kebayoran Baru untuk proses lebih lanjut," tutupnya.

 

Terimakasih sudah membaca artikel 4 Pelajar, 2 Alumni, 4 Siswa Drop Out Ditangkap Saat Hendak Tawuran di Kawasan Perumahan Elit Jaksel Sampai selesai , mudah-mudahan bisa memberi manfaat kepada anda , jangan lupa bagikan artikel ini kepada teman anda semua , sekian terima kasih.